Ads 468x60px

FX Hadi Rudyatmo, Biography Walikota Surakarta



Buku "FX" : Family-Fraternity-Faith, karya Romo Jost Kokoh
SOLO (Spirit Of Love Others); Sketsa Walikota Surakarta
(Buku Biography FX. Hadi Rudyatmo, Walikota Surakarta)

“SOLO”, “Spirit Of Loving Others”
Ad astra per aspera - Sampai ke bintang dengan jerih payah!

”Bagi saya tidak penting berkantor di manapun. Yang penting bekerja!” Inilah sepenggal kalimat dari “FX” Hadi Rudyatmo, Sang Walikota Solo “berwajah Rambo berhati Bimbo”, yang kerap berperan sebagai Gatotkaca dalam kirab budaya dan kini menjadi ikon sekaligus idola baru warga pengunjung Car Free Day (CFD) di kota Solo. Pastinya: Selamat datang di “SOLO”, “Spirit Of Loving Others”

“SOLO”, “Spirit Of Loving Others” adalah sebuah era blusukan,  yakni era horisontal yang selalu “MENDENGAR – MELIHAT dan – BERBUAT, karena ruang dan uang seharusnya memang dibangun dengan “bahasa kemanusiaan, bahasa kasih dan bahasa kejujuran”.

“SOLO”, “Spirit Of Loving Others” adalah sebuah era bahasa, yang mengurangi  instruksi tapi banyak mendelegasi, yang mengurangi perintah tapi banyak berkomunikasi.

“SOLO”, “Spirit Of Loving Others” adalah sebuah era pelayanan dan infra-struktur, dimana pemimpinnya:
Ketika ada masalah – dia ada di paling depan.
Ketika ada kerja - dia ada di tengah-tengahnya.
Ketika ada kemakmuran - dia ada di paling belakang.

Karena pemimpin “SOLO”, “Spirit Of Loving Others”
harusnya menderita dan bukan menikmati,
harusnya penuh cinta dan bukan sekedar kata kata hampa, karena cinta akan menghasilkan sesuatu,
sementara kata - kata kerap hanya menghasilkan alasan.