KELUARGA KATOLIK: SUKACITA INJIL PANGGILAN DAN PERUTUSAN KELUARGA DALAM GEREJA DAN MASYARAKAT INDONESIA YANG MAJEMUK
1. PENDAHULUAN
Pada SAGKI (Sidang Agung Gereja Katolik Indonesia) I tahun 2000, tema SAGKI terarah pada perwujudan dan pemberdayaan Komunitas Basis menuju Indonesia baru. Gereja Indonesia berharap kehidupan umat dapat tumbuh semakin utuh dan dengan demikian impian kita mengenai Gereja yang kontekstual dapat diwujudkan. Arah SAGKI tahun 2000 tersebut masih diteruskan kembali dalam SAGKI II tahun 2005 dengan harapan Gereja Indonesia dapat Bangkit dan Bergerak dalam upayanya membentuk keadaban publik baru bangsa.