Ads 468x60px

Ecclesia - Gereja



Ada banyak bangunan gereja besar, yang dikenal sebagai Basilica, dengan pola bangunan khas pengadilan dan pusat perdagangan Romawi.

Dulu, basilica adalah aula umum besar, terletak di alun-alun kota.
Kini, basilica adalah gereja besar yang punyai nilai historis dan spiritual penting dimana Bapa Suci secara resmi bisa menetapkan sebuah gereja sebagai “basilika” atau bukan, dimana setiap basilica juga mempunyai “gerbang suci” yang dibuka hanya pada masa khusus.

Gereja sendiri memiliki 7 basilika:
St. Petrus di Vatican,
St. Yohanes Lateran,
St. Maria Maggiore,
St. Paulus,
St. Laurentius,
St. Sebastianus dan Salib Suci di Yerusalem.
Ke-4 basilika pertama dari ke-7 basilika tersebut disebut “basilika paling utama” (Bdk: Basilika St.Petrus memiliki 24 kapel, 44 altar dan 395 patung perunggu bersepuh emas dan perak).

Mengacu pada para arkeolog, pelbagai basilika memiliki 3 fungsi:
tempat penghormatan,
pemakaman istimewa serta
perayaan Ekaristi.

9 Nov 2014 bertepatan dengan peringatan pemberkatan Basilika Lateran yang didirikan oleh Kaisar Konstantinus pada abad ke 4 di lahan yang dulu milik keluarga bangsawan Lateranus. Karena menjadi gereja resmi dari uskup Roma, Lateran juga menjadi katedral yang beberapa kali dibangun kembali.

Adapun Basilika Lateran ini melambangkan kemerdekaan dan perdamaian Gereja setelah 3 abad lebih mengalami penganiayaan. Letaknya di atas bukit Goelius dan tergabung dengan istana kekaisaran, diberkati Silvester I (314-335).

Meskipun sekarang kegiatan Kuria lebih banyak berlangsung di Basilika St Petrus Vatikan tapi sebenarnya gereja Katedral Roma yang juga adalah gereja Paus bukan terletak di Vatikan tapi di Lateran.

Dan karna alasan itu pesta pemberkatan Lateran dirayakan oleh Gereja Universal:
”Sacrosancta Lateranensis ecclesia omnium urbis et orbis ecclesiarum mater et caput- Gereja Lateran yang suci, ibu dan kepala dari gereja-gereja seluruh dunia dan kota"


Salam HIKers,
Tuhan memberkati & Bunda merestui.
Fiat Lux!@RmJostKokoh

0 komentar:

Posting Komentar